Cara Mudah Merawat Janin dalam Kandungan

Bayi dalam kandungan adalah keajaiban dunia. Maka dari itu, merawat bayi dalam kandungan haruslah dilakukan dengan baik dan penuh tanggung jawab. Meskipun tugas untuk menjaga dan merawat bayi dalam kandungan adalah tugas yang diemban oleh ibu yang mengandungnya, namun bukan berarti ayahnya dengan begitu saja lepas dari tugas itu. Perlu kita ketahui bersama bahwasanya pertumbuhan dan perkembangan pada janin yang sedang dikandung sangat ditentukan pada kerjasama yang baik dan rasa saling tanggung jawab antara ibu, ayah dan juga orang di sekeliingnya. Bukan hal yang salah jika seluruh perhatian dicurahkan pada sang janin yang senantiasa di damba-dambakan oleh semua orang.
Supaya masa kandungan anda terjaga dengan baik dan tetap sehat, maka hal utama yang harus dilakukan adalah senantiasa berkonsultasi dengan dokter kandungan yang anda percaya. Tujuannya tentu saja untuk memastikan kesehatan keduanya, antara ibu dan bayi. Agar tetap terpantau dan tetap dalam kesehatan yang baik. Dengan begitu Anda bisa menghadapi masa persalinan dengan lebih siap dan dengan kekuatan mental yang sudah ada. Di samping itu, ada berbagai cara yang bisa dijalani untuk menjaga dan merawat bayi agar tetap sehat dan tumbuh dengan baik.

Cara Mudah Merawat Janin dalam Kandungan


Hal yang paling utama tentunya adalah kondisi dari ibu yang hamil itu sendiri, baik faktor fisik maupun psikologisnya. Faktor fisik membantu ibu untuk tetap fit, sedangkan faktor psikologi memiliki peranan yang kuat terhadap kesehatan mental antara ibu dan bayi. Mengatur makanan yang dikonsumsi adalah Cara Mudah Merawat Janin dalam Kandungan yang bisa dilakukan oleh ibu. Dari berbagai penelitian yang telah dilakukan, ada beberapa makanan yang menyehatkan bagi ibu dan janin, diantaranya :
  • Air putih – air putih dengan sejuta manfaat tentu saja sangat baik bagi kesehatan tubuh dan janin. Dengan air putih, akan terhindar dari dehidrasi dan menjaga metabolisme tubuh.
  • Kacang hijau – sumber protein yang ada pada kacang hijau sangat baik bagi tubuh ibu dan perkambangan janin. Di samping itu air ketuban akan lebih bersih dengan mengkonsumsi kacang hijau.
  • Konsumsi banyak makanan yang mengandung vitamin dan zat besi – vitamin tentu saja digunakan dan bermanfaat untuk menjaga kesehatan ibu dan janin sedangkan zat besi berguna untuk menambah darah sehingga mengurangi resiko kehabisan darah dalam melakukan persalinan.

Selain makanan, hindari pula yang namanya rokok, karena semua orang juga tahu, di dalam sebatang rokok terdapat lebih dari seratus bahan kimia yang dapat membahayakan janin yang ada di dalam kandungan. Jika rokok saja sudah tidak menyehatkan bagi orang pada umumnya, apalagi pada ibu hamil. Oleh sebab itu, bagaimanapun caranya rokok harus dihindari. Lalu, waspadalah jika anda mengkonsumsi jamu atau obat-obatan. Jangan pernah seenaknya mengkonsumsi jamu dan obat-obatan karena masalah-masalah sepele.
Alangkah lebih baiknya jika senantiasa berkonsultasi pada dokter untuk obat yang akan dikonsumsi. Dan sebisa mungkin meminimalisir penggunaan kosmetik. Penggunaan kosmetik berlebih berdampak tidak langsung pada kesehatan karena kandungan kimia pada kosmetik akan sedikit banyak berpengaruh pada janin. Terakhir, lakukan terapi musik untuk memperlancar perkembangan otak janin sehingga kecerdasan dan daya ingat janin menjadi lebih baik.

Simak juga: Bunda Tidak Mau Keguguran Saat Hamil Muda? Baca Ini Dulu Yuk!

Selain cara-cara mudah di atas, perlu juga untuk selalu rajin dalam mengontrol perkembangan bayi dengan memeriksakan kandungan pada dokter kepercayaan Anda secara berkala. Seiring bertambahnya usia kandungan Anda, maka semakin sering pula harus melakukan pemeriksaan kandungan. Ketika usia kandungan memasuki trimester pertama dan kedua, mungkin Anda cukup melakukan pemeriksaan sebulan sekali. Namun ketika kehamilan memasuki usia trimester ketiga, maka harus sering melakukan pemeriksaan, bisa dua minggu sekali sampai seminggu sekali setelah mendekati masa persalinan.

Selama mengandung, jangan pernah khawatir karena ibu hamil tetap bisa menjalankan segala aktivitasnya yang terbilang ringan dan aman. Bila Anda seorang wanita karier maka tetap bisa menjalankan tugas pekerjaan Anda, tapi agak dikurangi intensitasnya karena tentu saja kelelahan adalah faktor utama datangnya masalah kesehatan. Apalagi bila usia kandungan sudah mendekati masa persalinan.

Demikianlah tadi ulasan kita kali mengenai beberapa Cara Mudah Merawat Janin dalam Kandungan. Terakhir, Jangan lupa untuk melakukan istirahat dengan cukup, agar tubuh ibu hamil tidak terlalu kelelahan dan lemas sehingga menganggu janin. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat!